Kelebihan & Kekurangan Laptop Zyrex Cruiser 20 i5
Laptop Zyrex Cruiser 20 i5 | Nampaknya banyak juga yang tertarik dengan laptop Zyrex, meskipun brand laptop yang satu ini adalah brand laptop lokal asli Indonesia. Tapi ini bagus sih, dan kita harus bangga, artinya brand lokal bisa juga bersaing dengan brand-brand luar seperti Asus, HP, Lenovo, dll.
Sebelumnya, Lhageek sudah memberikan ulasan singkat mengenai Kelebihan & Kekurangan Laptop Zyrex Sky 232 Xtreme, nah kali ini yang akan kami informasikan adalah Laptop Zyrex Cruiser 20 i5. Ini merupakan salah satu laptop terbaiknya Zyrex. Baik dari spesifikasi maupun desainnya.
Dan ketika kamu nanti melihat laptop ini, pasti kesan terhadap produk lokal yang harganya murah kualitasnya biasa-biasa saja akan berubah. Karena laptop ini benar-benar bisa bersaing dengan kompetitor lainnya.
Spesifikasi Laptop Zyrex Cruiser 20 i5
- CPU : Intel® Core™ i5-10210U processor (14nm, 1.6GHz, DDR4 2666MHz, 6MB Smart Cache, TDP: 15W)
- GPU : Intel UHD Graphics
- RAM : 4GB DDR4 SODIMM upto 32GB
- Storage : 256GB SSD M.2 (changeable)
- WiFi : Intel® Dual Band Wireless-AC 9462
- Camera : HD Video Camera
- Display : 14.0″, IPS FullHD (1920×1080)
- Audio : 2 speakers, High Definition Audio
- Dimension : 324.9 x 219.5 x 18.95 mm
- Battery : 36WH Polymer Battery, Battery Life : 450 minutes
- Ports : 1x USB 3.1 Gen 2(type A), 1x USB 3.1 Gen 2 (Type C), 1x USB 2.0 (Type A), 1x HDMI, 1x 2in1 Audio Jack, 1x RJ-45, 1x DC-in jack. MicroSD Card Reader
- OS : Windows 10 Home RS6 64bit
- Color : Hitam / Silver
Kelebihan Laptop Zyrex Cruiser 20 i5
Kalau melihat spesifikasi di atas, laptop ini memiliki performa yang sudah bagus. Karena prosesor yang digunakan adalah Intel Core i5-10210U Generasi ke-10. Ini merupakan tipe prosesor Intel segmen Mobile dengan litografi 14 nm. Ya meskipun kecepatan standarnya hanya 1.60 GHz, tetapi bisa diboost hingga 4.20 GHz. Sayangnya Zyrex tidak memberikan fitur ini.
Tapi dengan adanya prosesor ini bisa lebih menghemat energi.
Kelebihan lain ada di sektor storage, dimana laptop ini sudah menggunakan SSD M.2. Meskipun kapasitasnya 256GB, tetapi pengguna bisa mengupgradenya dengan kapasitas yang lebih tinggi.
Kalau RAM nya sendiri ada 4GB tipe DDR4. Tetapi pengguna juga bisa mengupgradenya hingga 32GB. Ini juga bisa jadi keunggulan.
Kalau dari sisi fisik, Laptop Zyrex Cruiser 20 i5 ini memiliki desain yang cukup slim. Layaknya laptop kekinian lah, jadi meskipun kamu pakai produk lokal, nggak bakal malu-maluin. Karena desainnya sangat cantik.
Apalagi layarnya bisa diputar 180 derajat. Owh ya, bicara soal layar, laptop ini juga sudah pakai panel IPS dengan resolusi layar FullHD. Laptop dengan panel IPS itu sudah jadi keharusan di era sekarang, supaya bisa menampilkan grafis yang bagus.
Kelebihan lainnya ada di bagian port-portnya. Salah satunya sudah tersedianya port Type C. Wah ini wajib ada sih, soalnya kan sekarang sudah banyak perangkat yang pakai port Type C. Smartphone saja pakai, jadi dari segi kecepatan transfer juga bisa lebih cepat.
Kekurangan Laptop Zyrex Cruiser 20 i5
Kalau kekurangannya, ehm apa ya? Menurut kami sih laptop ini akan lebih oke kalau pakai graphic card selain Intel, entah NVIDIA atau Radeon. Eh kalau Radeon nggak mungkin ding, kan ini pakai Intel prosesornya. Ya intinya gitu deh. Soalnya harga laptop ini sekitar Rp 10 jutaan, jadi kalau graphic card nya pakai Intel rasanya ada yang kurang.
Terus menurut kami, laptop ini akan semakin cantik kalau layarnya lebih borderless lagi dan bezel bawah itu dikecilin lagi. Tulisan merek Zyrex nya lebih kecil. Pasti cantik. Soalnya bezel bawahnya itu menurut kami terlalu tebel dan tulisan Zyrex nya juga terlalu besar.
***
Itu saja sih ya kelebihan dan kekurangan Laptop Zyrex Cruiser 20 i5 ini. Dengan harga sekitar Rp 10 jutaan dan mendapatkan spek seperti di atas, menurut kami sih ya worth it saja. Cuma memang ya akan lebih baik lagi kalau Zyrex memberikan fitur tambahan, misalnya saja Keyboard dengan backlight, fingerprint, atau RAM nya dijadikan 8GB sekalian.
Tapi ya its oke. Semua kembali pengguna. Bagaimana menurutmu?