Yang Perlu Anda Ketahui Tentang Aplikasi Zoom

Aplikasi Zoom

Bertemu di dunia maya dengan melibatkan banyak orang adalah kegunaan uama dari aplikasi zoom. Aplikasi meeting online yang meningkat penggunanya ini memicu pro dan kontra tentang keamanannya. Sebenarnya apakah Anda sudah tahu dengan jelas bagaimana aplikasi ini bekerja? Simak ulasan lengkapnya berikut. 

Apa Aplikasi Zoom itu?

Aplikasi Zoom

Layanan konferensi video ini memungkinkan orang bertemu secara virtual baik dengan video, audio atau keduanya. Semua dapat dilakukan secara live dan disimpan untuk ditonton nantinya. 

  • Ada Zoom Meeting untuk meeting melalui video yang dilakukan menggunakan aplikasi Zoom. 
  • Zoom Room yang berupa hardware yang memungkinkan perusahaan menjadwalkan Zoom Meeting dari ruangan kantornya. Zoom Room adalah layanan berbayar dari Zoom. 
  • Pertemuan antara dua orang. Anda dapat melakukan pertemuan online dengan orang lain. 
  • Konferensi Video Group. Layanan gratis memungkinkan meeting selama 40 menit sampai 100 peserta. .

Cara Mengunduh Aplikasi Zoom

Aplikasi Zoom dapat diunduh untuk diinstal pada smartphone atau laptop. Aplikasinya kompatible dengan Windows dan macOS dan untuk smartphone bisa untuk Android dan iOS. Pengguna Zoom dengan destop atau laptop akan mendapatkan fitur lebih lengkap seperti membuat poling, merekam, menayangkan zoom melalui Facebook live.

Pakai Zoom Tanpa Aplikasi

Walau tidak mudah, namun sangat memungkinkan untuk memakai Zoom tanpa harus menginstal aplikasinya. Anda dapat mengikuti meeting yang disediakan oleh link yang disediakan host. Tampilannya bisa seperti ini this— zoom.us/wc/join/your-meeting-id.   

Cara lain untuk melakukan zoom tanpa aplikasi adalah dengan menampah plugin atau add-on untuk browser extension. Jadi Anda bisa langsung menghadiri Zoom meeting melalui browser. Hal ini tentu lebih ideal bagi pengguna dengan laptop yang tidak memungkinkan untuk menginstal aplikasi.

Masalah Keamanan 

Meningkatnya pengguna Zoom juga ditandai dengan berbagai kekhawatiran tentang keamanan aplikasi ini. Mulai dari pencurian data pribadi sampai serangan malware menjadi masalah yang membuat pengguna jadi enggan memakai aplikasi ini. 

  • Zoom telah menambah keamanan aplikasinya dengan keharusan menyertakan password, virtual waiting room untuk menyeleksi hanya orang tertentu yang dapat masuk konferensi. 
  • Tambahan tools keamanan untuk mengunci, mematikan chat, mengeluarkan partisipan. 
  • Layanan Zoom Trust and Safety yang dapat memblokir pengguna dari layanan sepenuhnya sesuai dengan laporan. 
Baca juga:  Cara Mendeteksi Spyware di Ponsel 

Baca juga : Perlengkapan Kamera Yang Dibutuhkan Untuk Membuat Video

Zoom Tips

Ada banyak hal yang bisa dilakukan melalui Zoom selain dari melakukan meeting saja. Beberapa di antaranya termasuk. 

  • Buat meeting Zoom secara kontinu. Anda tinggal setting panggilan yang diinginkan dan tetapkan waktu dan peserta yang permanen. Gunakan link yang sama setiap kali akan melakukan meeting lagi. Mengadakan metting melalui smartphone cukup dengan melakukan log in, mengatur jadwal, pilih Repeat dan pilih recurrence. 
  • Merekam konferensi video. Host dari meeting yang dapat melakukan perekaman. Yang perlu dilakukan adalah masuk pada akun, lihat setting dan pilih recording tab. Pilih antara lokal (video file) atau cloud untuk menyimpannya. 
  • Menghilangkan suara latar. Menghadiri meeting Zoom bisa tergangu dengan suara-suara menganggu. Anda dapat menggunakan Nvidia GeForce RTX atau Quadro RTX graphics yang kompatible dengan Window 10. Penggunaannya akan menghilangkan suara latar. 
  • Virtual background. Ingin menyembunyikan ruangan yang berantakan saat meeting Zoom? Ada latar yang bisa digunakan untuk menjadi latar belakang Anda. Buka bagian setup dan pilih “Virtual Background”. Pilih gambar yang Anda inginkan. 

Itulah segala sesuatu yang perlu Anda ketahui mengenai aplikasi Zoom. Mulai dari cara mengunduh dan perangkat yang kompatible dengan aplikasi ini. Ada banyak fitur penunjang lainnya yang Anda dapat coba untuk membuat pengalaman meeting online menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. 

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *