6 Tips Membeli MicroSD yang Tepat untuk Smartphone dan Kamera Kamu!

Beli MicroSD

Kamu sudah apa itu MicroSD bukan? Yup, MicroSD merupakan benda kecil yang sangat bermanfaat, khususnya bagi kamu yang memiliki smartphone atau perangkat lainnya seperti kamera digital dan kamera aksi.

MicroSD ini memberikan ruang penyimpanan ekstra pada perangkat yang kamu gunakan. Biasanya, MicroSD ini harus kamu beli secara terpisah dari perangkat yang kamu gunakan.

Ada banyak jenis MicroSD yang dijual di pasaran dengan kualitas dan harga yang berbeda-beda. Tips membeli MicroSD yang harus kamu ketahui salah satunya adalah yang menawarkan fitur-fitur yang berguna untuk keamanan data- data yang kamu simpan pada perangkat, baik itu data gambar, video, music dan lain sebagainya.

Tips Membeli MicroSD yang Tepat untuk Smartphone dan Kamera

Beli MicroSD

Sekilas, membeli MicroSD untuk smartphone atau untuk kamera sepertinya sama saja. Namun, ternyata tidak. MicroSD yang akan kamu beli, harus disesuaikan dengan perangkat yang kamu gunakan. Untuk lebih jelasnya, berikut ulasan tentang tips membeli MicroSD yang tepat untuk Smartphone dan Kamera:

1. Perhatikan Jenis MicroSD

Secara umum, mungkin kamu menganggap semua MicroSD itu sama. Nyatanya, masing-masing MicroSD ini memiliki pembeda yang cukup tegas. Pembeda tersebut adalah tipe dari MicroSD – nya.

MicroSD Smartphone

Ada tipe SDHC (Secure Digital High Capacity), SDSC (Secure Digital Standard Capacity) dan SDXC (Secure Digital Extended Capasity). Perbedaanya terletak  pada kapasitas maksimal yang didukung.

SDSC merupakan yang paling standar. Kemudian SDHC merupakan jenis MicroSD dengan kapasitas sekitar 2 GB hingga 32 GB. Sementara SDXC ini sudah mendukung 32Gb hingga 2 TB.

MicroSD Kamera

Untuk perangkat kamera digital, kamera action dan sejenisnya, ternyata jenis MicroSD yang digunakan lebih beragam. Ada tipe CF (CompactFlash) yang sudah jarang digunakan saat ini. Ada tipe SD (Secure Digital) yang ukuranya sebesar perangko dan banyak digunakan saat ini. MicroSD, CFast (untuk merek kamera PRO tertentu), XQD untuk kamera Nikon D500, dan Universal Flash Storage (UFS).

2. Ketahui Dukungan Memori Eksternal Smartphone

Tips berikutnya adalah mencari tahu dukungan memori eksternal yang mudah dibaca, sekalipun oleh smartphone. Jika memang tidak sesuai, maka MicroSD kamu tidak bisa digunakan. Biasanya tergantung pada versi Android yang digunakan. Minimal gunakan MicroSD Class 10 SDHC untuk smartphone kamu.

Baca juga:  Review Pembersih Udara Terbaik Air Purifier WINIX 2020EU

Sedangkan untuk kamera digital, memori eksternal memang sangat diperlukan. Kamera umumnya tidak memiliki penyimpanan internal seperti pada smartphone.

3. Kecepatan MicroSD

MicroSD yang kamu pilih harus yang memiliki kecepatan maksimal, baik MicroSD smartphone maupun kamera. Maksudnya, semakin cepat MicroSD yang digunakan, semakin cepat pula file kamu akan dikelola.

Kecepatan micro SD ditentukan berdasarkan speed nya, apakah sudah UHS (Ultra High Speed) atau masih sebatas Class. Untuk membedakannya, lihat saja huruf yang tertera pada MicroSD, jika U maka itu UHS dan jika C maka itu Class. Hal ini berlaku untuk tips membeli MicroSD smartphone maupun kamera.

4. Perhatikan Fitur dalam MicroSD

Beberapa dari MicroSD yang dijual di pasaran, memiliki keunggulan berupa fitur bawaan yang mungkin tidak dimiliki MicroSD lainnya. Misalnya Scandisk yang memiliki fitur Easy File Management, BackUp Protection dan Fast Access. Perhatikan fitur-fitur tersebut saat kamu membeli MicroSD untuk smartphone.

Sementara untuk fitur pada MicroSD kamera, umumnya mengacu pada seberapa besar kapasitas yang ditawarkan. Namun, jika memiliki fitur-fitur khusus, kamu juga bisa pilih MicroSD jenis tersebut. MicroSD pada kamera, lebih banyak digunakan untuk jenis kamera action dan drone, dengan kapasitas maksimal di 256 GB.

5. Berpatokan Pada Merek

Tips membeli sebuah MicroSD juga sebaiknya mempertimbangkan tentang merek tertentu. Reputasi sebuah merek itu penting karena berkaitan dengan kualitasnya dan menghindari terjadinya korup data.

MicroSD Smartphone :

Jika kamu ingin membeli MicroSD dengan garansi akses yang bisa memulihkan data untuk smartphone, sebaiknya pilih merek seperti ScanDisk, Samsung dan Transcend.

MicroSD Kamera :

Begitu juga dengan kartu memori atau MicroSD yang digunakan untuk kamera digital, kamera action atau kamera mirorless kamu. Untuk penyimpanan data berupa foto, umumnya merek ScanDisk dan Lexar adalah jawaranya. Kamu juga bisa memilih merek lainnya seperti Samsung, Micron dan Western Digital.

6. Adanya Garansi

Bukan hanya barang elektronik yang wajib ada garansi, membeli MicroSD juga sebaiknya yang menawarkan garansi, baik untuk MicroSD smartphone, maupun MicroSD Kamera. Beberapa merek ternama umumnya menawarkan dukungan garansi 1-3 tahun, untuk jaminan kerusakan (bukan karena human error).

Ternyata membeli MicroSD ini tidak bisa sembarangan ya. Kamu perlu mempertimbangkan dulu beberapa hal penting yang berkaitan dengan perangkat yang kamu gunakan. Disarankan untuk banyak membaca referensi terlebih dulu mengenai tips membeli MicroSD serta jenis-jenis MicroSD yang dijual saat ini.

Baca juga : Apa itu Cloud Storage? Ini Manfaat dan Contoh-Contohnya

Dengan MicroSD, penyimpanan beberapa file penting seperti foto, video, music dan jenis file lainnya bisa tersimpan dengan aman dalam kapasitas yang besar, melebihi memori internal dari perangkat kamu. Dengan tips membeli MicroSD di atas, kamu bisa lebih cermat dalam membeli kartu memori yang tepat dan sesuai perangkat yang kamu gunakan.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *