5 Rekomendasi Bluetooth Audio Receiver Berkualitas dan Awet

Bluetooth Audio Receiver

Di artikel sebelumnya, saya menuliskan rekomendasi speaker bluetooth. Cuma bagi beberapa orang yang di rumahnya sudah punya speaker, pasti akan berpikir lagi kalau mau beli speaker bluetooth. Daripada beli baru, mending speaker yang ada diubah menjadi speaker bluetooth dengan menambahkan Bluetooth Audio Receiver.

Baca juga : 5 Rekomendasi Speaker Bluetooth Simbadda Terpopuler

Ya, mungkin sebagian dari kamu belum ada yang tahu kalau speaker active yang kamu miliki itu bisa dikasih tambahan perangkat bluetooth. Sehingga tanpa beli speaker baru, kamu sudah bisa mendengarkan lagu melalui bluetooth di speaker yang dimiliki.

Saat ini ada banyak perangkat Bluetooth Audio Receiver, mulai dari yang murah banget sampai mahal banget. Tetapi murah dan mahalnya itu menentukan kualitas dan keawetannya.

Nah kali ini saya ingin memberikan 5 Rekomendasi Bluetooth Audio Receiver yang berkualitas tapi punya harga yang terjangkau. Berikut rekomendasi dari Lhageek.

1. TP-LINK HA100 Bluetooth Music Receiver

TP-LINK HA100 Bluetooth

TP-LINK selain memproduksi perangkat-perangkat khusus jaringan, juga punya produk audio, salah satunya ini. Dari harganya, TP-Link HA100 ini hanya sekitar Rp 200ribuan saja. Tentu harga segini masih bisa dijangkau untuk sebuah produk seperti ini. Dari pada beli speaker baru, mending beli perangkat ini.

Kamu tinggal menghubungkan perangkat ini ke speaker melalui kabel AUX 3.5mm atau RCA, kemudian tinggal hubungkan bluetooth ke perangkat smartphone/laptop/PC. Owh ya, perangkat ini juga sudah mendukung NFC.

Untuk spesifikasinya, TP-Link HA100 ini menggunakan power supply 5V 1A melalui USB Power. Ukurannya juga kecil (66.5 x 60.5 x 18.5 mm) sehingga bisa diselipkan di antara speaker.

Jarak jangkauan bluetoothnya bisa sampai 20 meter dan untuk bluetoothnya sendiri telah menggunakan versi Bluetooth 4.1.

Dalam paket pembeliannya, akan mendapatkan satu unit Bluetooth Music Receiver, Power Adapter, kabel AUX 3.5mm to 3.5mm, kabel 3.5mm to RCA, NFC Tag, buku panduan.

Link pembelian & diskon produk : di sini

2. OEM – NFC Bluetooth 4.0 Audio Stereo Music Receiver

OEM NFC Bluetooth

Perangkat yang ini termasuk produk OEM, artinya tidak punya nama merek. Jadi kalau agak sulit kalau mau beli ini di toko-toko offline tanpa memperlihatkan foto produknya. Tapi tenang, nanti saya akan berikan link pembelian onlinenya.

Baca juga:  Spesifikasi & Harga Modem Mifi Alcatel MW40, Bisa Nyala Tanpa Baterai

Perangkat Bluetooth Audio Receiver ini cukup lengkap fiturnya. Selain ada Bluetooth v4.0, juga sudah mendukung NFC. Untuk powernya sendiri hanya 5V DC. Dan perankat ini terdapat baterai Li-Ion berkapasitas 250 mAh.

Untuk jangkauan Bluetoothnya hanya 10 meter saja.

Di sisi atas, perangkat ini memiliki beberapa tombol, seperti tombol untuk pindah lagu, tombol ON/OFF/Pause, tombol volume. Dan asyiknya ada microphonenya. Sehingga kalau kamu pas lagi dengerin musik dari smartphone tiba – tiba ada telepon, bisa langsung ngobrol lewat perangkat ini.

Untuk port-portnya, ada 3.5 audio jack, slot SD Card, dan port micro USB untuk mengisi ulang baterai. Harganya sekitar Rp 200ribuan saja.

Link pembelian & diskon : di sini

3. OEM – NFC Bluetooth 4.0 Audio Receiver

NFC Bluetooth 4.0

Kemudian ada produk OEM lagi, tapi dari segi kualitas cukup baik. Fitur-fiturnya hampir sama dengan yang nomor dua, tetapi perangkat ini ada beberapa pilihan port selain 3.5 audio jack. Yakni micro USB input, USB 5V DC output untuk power, dan Audio output.

Kemudian ada fitur microphone, volume up/down, power/pause, NFC Pairing, Bluetooth. Jangkau bluetoothnya sekitar 10 meter saja.

Link pembelian & diskon : di sini

4. B2 Bluetooth Receiver Audio

B2 Bluetooth Audio Receiver

Kalau dari informasi produknya sih, perangkat ini dari brand Tokuniku. Akan mengubah speaker tradisional jadi speaker bluetooth. Perangkat ini sudah memiliki baterai berkapasitas 300 mAh yang bisa bertahan hingga 8-10 jam. Sedangkan untuk pengisian dayanya kurang lebih bisa sampai 3 jam.

Konektivitasnya hanya tersedia port 3.5mm jack audio saja. Tidak ada port-port lain kecuali port USB untuk pengisian daya.

Dalam paket pembeliannya, akan mendapatkan 1 unit Bluetooth Receiver, 1 unit kabel 3.5mm, 1 unit kabel RCA, 1 unit kabel USB, User manual. Untuk harganya kurang dari Rp 200ribu.

Link pembelian & diskon : di sini

5. APT-X CSR Bluetooth Audio Receiver

Leegoal Bluetooth Audio Receiver

Perangkat ini punya baterai berkapasitas 300 mAh dan untuk waktu pengisian ulangnya kurang lebih 2 jam. Sudah mendukung NFC, dan apabila saat digunakan pairing dengan ponsel, kemudian ada telepon, cukup menekan tombol tengah untuk menjawab telepon.

Link pembelian & diskon : di sini

Itu 5 rekomendari Bluetooth Audio Receiver yang menurut LhaGeek berkualitas. Lebih baik beli barang yang sedikit ‘mahal’ tapi berkualitas, daripada murahan tapi langsung rusak.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *