Intel Remote Keyboard: Aplikasi untuk Kendalikan PC dari Jarak Jauh
Intel Corp merilis sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk mengendalikan PC dari jarak jauh. Aplikasi tersebut bernama Intel Remote Keyboard. Perusahaan chipset asal Amerika ini telah mengenalkan aplikasi ini kepada dunia pada 16 Juni 2015 lalu. Aplikasi ini merupakan aplikasi khusus yang digunakan unyuk Compute Stick dan Intel NUC.
Penggunaannya cukup mudah. User hanya tinggal mengunduhnya di smartphone, kemudian tinggal mengontrol ICS/NUC dari jarak jauh melalui ponsel. Namun smartphone yang digunakan harus terhubung dengan sinyal internet yang kuat seperti Wi-Fi.
Aplikasi ini sengaja diluncurkan oleh Intel Corp untuk mendukung produk yang masuk ke dalam kategori PC Next Unit Computing (NUC) atau mini PC yang telah diluncurkan oleh mereka. Saat pengguna hendak menggunakan keyboar qwerty untuk menjalankan mini PC, mereka bisa dengan mudah menjalankan melalui smartphone maupun tablet yang telah di-install Intel Remote Keyboard. Untuk masalah sistem operasi, aplikasi ini dapat dijalankan perangkat Android maupun iOS.
Intel Remote Keyboard telah didukung pengoperasian dalam dua modus, yaitu horizontal dan vertikal. Di dalam aplikasi ini, terdapat keyboard on screen dan track pad yang juga dilengkapi dengan scroll bar. Pengguna dapat menggerakkan jari ke arah tempat yang kosong agar bisa mengontrol pergerakkan kursor. Caranya hanya dengan mengklik satu kali untuk operasi klik kiri, sementara untuk operasi klik kanan dengan cara mengklik dengan dua jari. Untuk men-scroll layar dengan cara menggerakkan satu jari ke arah scroll bar.
Selain digunakan untuk mini PC, Intel Remote Keyboard juga bisa digunakan pada Windows 7 atau 8. Untuk mendapatkannya, pengguna bisa mengunduh Intel Remote Keyboard melalui Apple Store atau Google Play Store. Pengguna dapat mengunduh serta menggunakan aplikasi ini secara gratis. Masalah penggunaan juga cukup mudah.
Pertama, install Intel Remote Keyboard mobile apps di smartphone atau tablet. Kemudian download dan install host apps dari Internet Download Center yang ada di Intel NUC atau ICS. Setelah selesai, buka apps di smartphone atau tablet. Kemudian setting serta hubungkan keduanya melalui scanning kode dengan QR Code. Jika sudah selesai, pengguna bisa langsung menggunakannya untuk mengontrol komputer ICS maupun NUC dari smartphone atau tablet. Perangkat tersebut langsung tersinkronisasi menjadi keyboard on screen pada mini pc.